Movie,Artist, and Song

.::WELCOME IN MY BLOG, IN THIS BLOG HAVE MANY INFORMATION LIKE MOVIE RESENSION, MUSIC LYRICS, AND ARTIST INFO, ENJOY AND SHARE THIS, THANKS::.

Kamis, 04 Juni 2009

Bolt

Berkisah tentang Bolt (John Travolta), seekor anjing German Shepherd yang sepanjang hidupnya bekerja sebagai acara televisi sebagai pahlawan anjing. Pada akhirnya, ia merasa bahwa kekuatannya dan semua kejadian yang ia alami adalah benar terjadi. Saat ia secara tak sengaja Hollywood menuju New York, ia bertemu kembali dengan pemilik dan pemain pendukung bernama Penny (Miley Cyrus). Sepanjang perjalanan, Bolt tergabung dengan seekor kucing bernama Mittens (Susie Essman) dan hamster yang terobsesi pada televisi bernama Rhino (Mark Walton), dimana Bolt menyadari bahwa tidak perlu kekuatan hebat jika ingin menjadi pahlawan.
Review
Film yang Berjudul ‘Bolt’ merupakan sebuah film animasi yang pas untuk ditonton sebagai hiburan keluarga. Film ini garapan Walt Disney ini memberikan sebuah suguhan baru terhadap tontonan anak.
Film ‘Bolt’ ini memiliki cerita yang ringan tentang arti sebuah kesetian dan pengorbanan. Meski demikian, film yang menggunakan format 3 dimensi ini menampilkan adegan-adegan yang menakjubkan.
Selain itu, walaupun film ini dikhususkan untuk anak-anak. Namun cerita dalam film diawali dengan adegan-adegan action, dimana Bolt sebagai anjing menjadi super hero, namun ternyata hal itu hanyalah sebuah adegan dalam pembuatan film. 
Hal yang menarik disini, adalah ketika Bolt atau anjing tersebut harus menyadari bahwa ketenaran dan kepahlawanan yang selama ini ia rasakan hanyalah sesuatu yang semu, sehingga ketika dirinya hilang dan harus mencari pemiliknya, ia harus menghadapi kenyataan bahwa dirinya merupakan hanyalah anjing biasa yang berperan sebagai anjing superhero.

0 komentar:

Posting Komentar